Kamis, 04 November 2010

Pesta Peringatan St. Carolus Borromeus

Panti Nugroho sebagai Rumah Sakit yang bernaung dibawah kongregasi suster-suster CB dalam peringatan CB Day 4 November kali ini mengajak kita bersama untuk mengingat kembali pelayanan St. Carolus Borromeus yang dengan rendah hati mau melayani sesama dan orang-orang yang sakit dimana beliau sendiri yang melayani orang-orang yang terkena wabah penyakit pes. St. Carolus Borromeus sudah mengajarkan kepada kita tentang bahasa cinta kasih yang tulus. 
Semangat CB dalam pelayanan sudah terbukti dalam karya-karya yang ditunjukkan dalam bidang kesehatan. 
Demikian pula Rumah Sakit Panti Nugroho yang berusaha menjadi garda depan dalam pelayanan bencana Merapi. Kerelaan berkorban dan hati tulus ikhlas menolong sesama yang membutuhkan menjadi slogan RS Panti Nugroho. Berikut ini Karya CB yang ditunjukkan di RS Panti Nugoho

Tidak ada komentar: